“Penyertaan-Mu sempurna, rencana-Mu penuh damai, aman dan sejahtera walau
ditengah badai. Ingin ku selalu bersama, rasakan keindahan, arti kehadiran-Mu
Tuhan“
Mungkin
reff lagu rohani tersebut dapat menjadi salah satu ucapan syukur yang aku
naikkan pada Tuhan, bersyukur untuk segala penyertaan Tuhan di sepanjang tahun
yang telah aku lewati, khususnya tahun 2014. Aku sangat bersyukur untuk rencana
Tuhan dalam hidupku yang boleh terlaksana di tahun 2014 ini. Memang rancangan
Tuhan itu penuh damai, aman, dan berakhir di keindahan walaupun di awalnya dan
dalam perjalanannya terasa seperti badai. Aku mengucap syukur dan
berterimakasih kepada Tuhan atas semuanya itu.
Jika mau
di review pelan-pelan atau secara garis besarnya, kasih Tuhan sungguh luar
biasa di dalam hidupku, dan inilah review kehidupan di 2014
1.
Januari
Aku mengawali tahun 2014 dengan beribadah di gereja, GKT
Siloam Rogojampi, yakni ibadah tutup dan buka tahun 2013-2014.
Kemudian, tepat di tanggal 1 Januari pagi, aku pergi ke
Ijen bersama orang tua dan rekan-rekan kerja orang tuaku. Namun sayangnya,
kondisi fisikku dan mamaku tidak mendukung, sehingga kami tidak sampai ke
puncak.
Di pertengahan Januari, sekitar tanggal 14 atau 15
Januari, aku ke Ijen lagi bersama teman-teman KTB ku, yaitu Tio, Peter, Jimmy,
dan Kak Tom. Kami mendaki Ijen sampai ke puncaknya, walaupun aku lambat, hehe,
dan KTB tepat di puncak Gunung Ijen. Materi KTB saat itu adalah tentang
melayani dan bersaksi.
2.
Februari
Di
bulan ini, gencar-gencarnya Try Out Ujian Nasional dan SBMPTN dilakukan. Maklum,
saat itu aku berada di bangku kelas 12 SMA, sehingga sedang persiapan dalam
menghadapi UAN. UAN di tahun 2014 ini pun lebih susah dibanding tahun-tahun
sebelumnya karena pembuatan soal UAN melibatkan pihak PTN (Perguruan Tinggi
Negeri), yang saat itu isunya dibuat oleh UGM.
Kalau
tidak salah, di bulan ini juga diadakan pendaftaran dan pengisian SNMPTN
(Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri), yang biasa disebut juga
sebagai jalur undangan. Dengan pertimbangan nilai raport dan konsultasi
terdahap pihak LBB, aku memutuskan untuk mengambil jurusan Gizi-UGM, Kimia-UGM,
dan Pendidikan Kimia-UM, dengan konsekuensi nilai UAN ku harus memenuhi target.
3. Maret
Di bulan ini, aku berulang tahun ke 18. Tidak terasa
sudah 18 tahun usiaku, isu-isu tahun 2012 menjadi tahun kiamat sudah mubazir,
hilang ditelan waktu, karena buktinya aku bisa melewati hinggan tahun 2014 ini.
Hehe
Di bulan ini juga gencar-gencarnya mempersiapkan UAN,
bimbingan pagi di sekolah di mulai pukul 5 (sebenarnya bimbingan sudah mulai
bulan Oktober 2013), materi pelajaran di sekolah tinggal materi-materi mata
pelajaran yang di UAN-kan. Pelaksanaan UAS dan Ujian Praktek juga dilakukan di
bulan ini (kalau gak salah antara Februari / Maret)
Ujian Praktek yang banyak menyita waktu, khususnya ujian
praktek seni musik, dimana kita harus membuat drama musikal yang menyita banyak
waktu untuk latihan. Drama musikal kelompokku bertemakan Putri Salju.
4.
April
Bulan April ini menjadi bulan yang paling istimewa,
karena di bulan ini UAN dilaksanakan. Haha
Soal-soal
UAN yang ada sangat luar biasa, diluar dugaan dan prediksi-prediksi yang ada.
Di tambah lagi, Banyuwangi bukan kota besar, sehingga jenjang pendidikannya pun
berjarak dengan pendidikan di kota-kota besar lainnya. Soal UAN yang ada luar
biasa susahnya.
Berhubung
ada UAN, ada juga oknum-oknum yang menjadi joki-joki kunci jawaban UAN. Entah
kunci jawabannya benar atau salah, I don’t care, aku tidak ikut campur, yang
aku tau aku mau jujur dalam mengerjakannya.
5. Mei
Bulan
ini juga bulan yang dag-dig-dug, karena pengumuman hasil UAN dan SNMPTN adalah
di bulan ini. Hasil UAN ku jelek, benar-benar jelek, tapi setidaknya aku masih
bersyukur karena itu hasilku sendiri, hasil yang murni dan jujur. Bukan hasil
dari kunci jawaban yang beredar dan yang dibeli oleh siswa-siswi yang tidak
memiliki rasa kepercayaan diri. Hehe
Total
nilai UAN ku dari 6 mata pelajaran adalah 45,75 dengan nilai Kimia tertinggi
9,25 dan nilai Fisika terendah 6,75. Dengan total nilai sedemikian, yang tidak
memenuhi target, rasanya peluang untuk diterima di SNMPTN makin kecil. Tapi,
aku hanya mau berharap pada Tuhan saja.
Di
penghujung Mei, hasil SNMPTN dapat dilihat di web snmptn.ac.id, aku melihat
hasil tersebut saat mengikuti kebaktian Padang PSKB di Taman Suruh dan hasilnya
adalah aku tidak beruntung, aku gagal, tidak diterima di jalur SNMPTN. Sempat
menangis dan kecewa karena tidak diterima, tapi aku tidak mau berlarut-larut,
aku yakin Tuhan punya rencana indah atas hidupku.
Di
akhir Mei ini juga, aku diberi kesempatan oleh Tuhan untuk memulai suatu relasi
yang lebih dari teman, yakni berpacaran. J
6. Juni
Sempat
terpuruk karena hasil SNMPTN, semangatku bangkit untuk mengejar dan lolos
SBMPTN. Setiap hari pergi bimbingan belajar di Primagama, setiap sore dan malam
belajar mengerjakan soal-soal latihan, ya seperti itulah kerasnya berjuang.
Mendaftar
SBMPTN dengan biaya 100.000 dan menyetorkannya melalui bank Mandiri, aku telah
lakukan dan memilih jurusan serta tempat tes. Jurusan yang aku pilih adalah
Ilmu Gizi – Unair, Kimia – Unair, dan Pendidikan Kimia – Unesa. Sedang tempat
tes yng aku pilih adalah di regional kota Surabaya dan bertempat di ITS.
17
Juni adalah pelaksanaan tes yang diwarnai dengan cuaca hujan yang deras, serta
ruang yang luar biasa dingin dengan 2 AC tepat di belakang pundakku. Aku
berangkat tes sendiri, tanpa dihantar orang tua, dan aku tinggal sementara di
salah satu kos harian, di perumahan dosen ITS, jalan teknik geodesi.
Soal
SBMPTN juga terasa amat sulit, sehingga mulai gemetarlah seluruh tubuhku.
Aku
pulang ke rumah dengan menundukkan kepala, harapanku hanyalah lolos SBMPTN,
masuk di PTN dan kuliah dengan biaya yang tidak membebani orang tua. Hanya berdoa dan menyerahkan hasilnya ke dalam tangan dan
kuasa Tuhan.
7.
Juli
Awal Juli menjadi masa-masa penantian untuk lolos SBMPTN.
Aku tidak memiliki cadangan perguruan tinggi sama sekali. Apa yang harus aku
lakukan ketika tidak lolos SBMPTN? Mau masuk jalur mandiripun rasanya berat,
aku tidak mau membebani ortuku dengan biaya jalur mandiri yang tinggi. Cadangan-cadangan
pun mulai di lihat, seperti D3 ataupun universitas swasta yang masih berada di
gelombang 2 penerimaan mahasiswa baru. Doa dan keyakinan bahwa Tuhan punya
rencana indah untuk hidupku selalu ada di hatiku dan erat kupegang sebagai
pedoman hidupku.
Sekitar tanggal 20an di bulan ini, pengumuman SBMPTN
dapat dilihat. Saat itu aku sedang ke dokter untuk periksa mata, jam 17.00, aku
belum mengecek hasilnya. Tapi aku diberitahu oleh Andi (adik kelasku) bahwa aku
lolos dan diterima di Ilmu Gizi – Unair. Setelah aku cek dan ternyata benar,
aku sangat bersyukur untuk itu, untuk kebaika Tuhan dalam hidupku.
Diterima di jalur SBMPTN, di jurusan ilmu gizi
Unair,tidak membuat aku jadi berleyeh-leyeh, ini baru awal. Di kejar deadline
seama 3 hari untuk melengkapi data-data guna pendaftaran ulang online.
Kemudian, aku harus ke Surabaya, ke ACC-Unair, untuk melakukan pendaftaran
ulang dan pembayaran UKT secara langsung. Luar biasa, hanya kata bersyukur dan
semangat dalam benakku.
Aku ke Surabaya juga sendirian saat itu dan sekalian
mencari kost.
8.
Agustus
16 Agustus, aku berangkat ke Surabaya dari Banyuwangi,
dengan naik KA Sritanjung.
17 Agustus, ortuku ke Surabaya dengan membawa sepada
motor yang akan aku gunakan selama aku kuliah di Surabaya.
19 Agustus, pengukuhan mahasiswa baru Universitas
Airlangga di Airlangga Convention Center (ACC) dengan berseragamkan atasan
kemeja putih polos dan bawahan rok kain putih polos, aku dikukuhkan menjadi
mahasiswa baru Unair bersama 7000 mahasiswa baru lainnya. Saat itu juga moment
pertama menyanyikan Lagu Hymne Airlangga.
Rasanya wow sekali, dari SMAN 1 Giri yang 288 siswa
seangkatan, sekarang menjadi 7000 mahasiswa seangkatan. Puji Tuhan, bersyukur
banget sama Tuhan.
Perjuangan tidak berhenti di situ, ospek atau pengkaderan
dimulai. Baik pengkaderan di tingkat universitas, fakultas, maupun jurusan.
9.
September
Mulai mengisi kartu registrasi semester (KRS) dan
kemudian mulai kuliah. Bertatap muka dengan dosen, dan ruang kelas di lantai 4
RSUA. Bukan hanya itu, selain kuliah juga disibukkan dengan kegiatan welcome
party dari ormawa dan UKM. Follow up ospek pun masih terus
berjalan. Seperti yang aku ikuti, DKK, AMAZI, UKM Penalaran, UK3, dll
Selain
itu, juga banyak kepanitiaan-kepanitiaan yang mulai di buka untuk mahasiswa
baru. Kebayang niih, betapa sibuknya mahasiswa di semester pertama. Haha
Setiap
hari sabtu juga ada pra-ospek jurusan.
10. Oktober
Di
Oktober ini, hampir sama seperti bulan sebelumnya, masih disibukkan dengan
follow up ospek fakultas dan persiapan untuk ospek jurusan.
Di
bulan ini juga, aku dikunjungi oleh Tim Perkantas Kota Surabaya,
menindaklanjuti pembinaan KTB (Kelompok Tumbuh Bersama) ku saat aku dibina di
siswa dulu (PSKB/Persekutuan Siswa Kristen Banyuwangi).
Di sini, aku bertemu dengan Kak Isana, Kak Wisye dan Kak
Ivana. Dan Kak Ivana lah yang menjadi kakak bimbingku. Akhirnya akupun mulai
KTB dan mengikuti kegiatan Perkantas Surabaya, seperti kegiatan Doa Pagi yang
dilaksanakan setiap sabtu jam 08.00
Di bulan oktober ini juga, kalau tidak september,
diadakan KPIMB (Kamp Pembinaan Iman Mahasiswa Baru) Unair, yang diadakan oleh
UKM Kerohanian Kristen.
Kamp ini berlangsung di Malang, selama 3 hari 2 malam.
Puji Tuhan, lewat kamp ini aku bisa dikuatkan dan diarahkan bagaimana menjadi
mahasiswa Kristen yang benar-benar hidup seturut dengan Firman Tuhan.
UTS juga dilaksanakan di bulan oktober ini.
11. November
Bulan November rasanya menjadi bulan yang amat sibuk.
Di
bulan ini ada 4 kepanitiaan yang aku ikuti, diantaranya adalah Panitia AIC –
UKM Penalaran, Panitia Pengmas – UKM Penalaran, Panitia Event Angkatan FKM –
follow up ospek, dan Panitia Kebaktian Padang – follow up ospek.
Rasanya
benar-benar pingin ng-skip bulan ini.
Tapi
Puji Tuhan, semua dapat terlewati, walaupun capek, tapi it has been done
Hehe
12. Desember
5-7 Desember, aku mengikuti Kamp Medis di Griya Aloysii –
Pacet. Kamp ini diselenggarakan oleh PMK (Persekutuan Mahasiswa Kristen) Medis.
Puji Tuhan, di camp ini aku dapat memperbaharui motivasiku untuk menjadi
seorang tenaga medis yang benar dan memuliakan Tuhan. Aku juga mendapat
teman-teman baru dari kedokteran WK dan farmasi WM.
12 Desember, event Glues, yakni penutupan ospek fakultas
dan penutupan BEM 2013.
14 Desember, event Pengabdian masyarakat UKM Penalaran di
Gunungsari RT 6, dengan memperkenalkan permainan tradisional ke anak-anak desa
tersebut dan mengedukasikan cara cuci tangan yang baik dan benar, manfaat minum
air putih dan makan buah, dan pemisahan sampah organik dan anorganik.
15 Desember, natal PMK Medis di aula WK
19 Desember, UAS Agama
20 Desember, N2O – Olimpiade Gizi
20 Desember ini pula, setelah olimpiade, aku pulang ke
rumah setelah 4 bulan tidak pulang.
20-28 Desember aku di rumah, selama minggu tenang UAS.
Seharusnya belajar, tapi tidak bisa belajar. Saudara-saudara dari Cirebon
datang, hehe
Selama minggu tenang itu, aku ke Bali, ke Ijen, dll
25 Desember mengikuti ibadah natal di GKT Siloam
27 Desember mengikuti perayaan natal di GKT Siloam dengan
tugas mengatur lighting.
28 Desember aku kembali ke Surabaya dengan travel malam
29 Desember, pukul 05.30 aku tiba di kost, pukul 10.00
aku mengikuti UAS Kimia Anorganik
30 Desember, UAS Matematika
31 Desember UAS Anatomi dan Filsafat Ilmu
Hingga malam ini, 31 Desember pukul 23.20 aku menulis
review ini dan selesai pukul 00.40 tanggal 1 Januari 2015.
Aku bersyukur untuk semua yang boleh aku kerjakan dan
alami di tahun 2014. Di penghujung tahun ini juga, aku telah berdoa kepada
Tuhan untuk 2014 yang lalu dan 2015 yang kini. Mari menyerahkan semuanya ke
dalam tangan Tuhan, mari juga kita hidup lebih bijak dengan bertambahnya tahun
di kehidupan kita, kita tidak tau kapan tahun kita akan berakhir, tapi kita mau
bersandar hanya kepada Tuhan saja.
HAPPY
NEW YEAR 2015
Semoga
di tahun baru ini ada harapan dan semangat baru untuk hidup lebih baik
dibanding tahun sebelumnya
GOD
BLESS YOU ^^
‘‘Saat ku tak melihat jalan-Mu, saat ku tak mengerti
rencana-Mu, namun tetap kupegang janji-Mu, pengharapanku hanya pada-Mu. Hatiku
percaya, hatiku percaya, hatiku percaya, selalu kupercaya“
Tidak ada komentar:
Posting Komentar